Kategori

Pria Ludahi Wajah Petugas SPBU, Jengkel karena Tidak Dilayani

By On Desember 28, 2020

 



Nampak dari CCTV, pria itu meludahi wajah petugas


Sontak petugas kaget dan mengusap-usap wajahnya yang terkena ludah. Petugas SPBU sengaja tidak melayani pria tersebut, karena dia telah melanggar aturan SPBU. Ini penjelasan lengkapnya. 


Kejadian memilukan sekaligus mengesalkan terjadi di Semarang, Jawa Tengah. Seorang pria berinisial DB (40) meludahi wajah petugas SPBU karena tak terima diingatkan untuk pakai masker.


Peristiwa itu terjadi di SPBU Unika, Jalan Pawiyatan Luhur, Tinjomoyo, Banyumanik, Semarang, pada Jumat (25/12/2020). 


Pelaku DB saat itu datang sekitar pukul 08.50 WIB. Ia datang ke pom bensin tanpa mengenakan masker dan helm. 


Kemudian, Petugas SPBU bernama Romadhon Alvin (23) mengungkapkan bahwa ia tidak mau melayani pelaku. 

Sebab aturan manajemen SPBU, pelanggan wajib menerapkan protokol kesehatan, termasuk dengan menggunakan masker. 


Tak terima ditolak dan diingatkan oleh petugas SPBU, pelaku kemudian marah dan nekat meludahi petugas SPBU. 


Tak tanggung-tanggung, ia meludah tepat di wajah si petugas SPBU

Ancam petugas 


Tidak hanya sekedar meludahi wajah petugas, pelaku juga mengancam akan mengadang petugas itu sepulang kerja. 


Hal ini jelas membuat pihak manajemen marah dan tak terima. Pihaknya kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat. 


Kapolsek Banyumanik Kompol Benny Hartawan mengungkapkan bahwa pelaku yeng merupakan warga Karangrejo, Gajahmungkur ditangkap pada malam harinya, pada Jumat pukul 21.00 WIB.


Pelaku jengkel tak dilayani 

Kepada aparat, DB mengaku kesal karena tidak dilayani oleh petugas SPBU. Kasus ini akhirnya berakhir damai setelah petugas SPBU memaafkan pelaku, tapi pelaku tetap diminta membuat surat pernyataan agar tak mengulangi kesalahannya. 

"Pelaku sudah minta maaf. Dia merasa jengkel karena tidak dilayani," ujarnya pada Minggu (27/12/2020). 


Kemudian, mereka saling memaafkan sehingga pelaku tidak ditahan di kantor polisi tersebut. 

Video jadi viral di medsos


Kejadian tersebut terekam dalam CCTV dan tersebar serta jadi viral di media sosial. Terlihat korban mulanya melayani pembeli seperti biasa. 


Kemudian tiba giliran pelaku hendak mengisi bahan bakar. Ia tampak telah membuka jok sepeda motor dan siap membeli bensin. 


Namun petugas SPBU tidak mau melayani pembeli yang tidak bermasker, sebagaimana aturan yang telah ditetapkan. 


Pelaku tampak marah hingga meludahi wajah petugas SPBU. Terlihat petugas itu sontak mengusap-ngusap wajahnya. 


Pria itu kemudian tak kunjung pergi dan masih marah-marah. Beberapa saat kemudian dia meninggalkan SPBU.

Semoga kejadian seperti ini tidak terulang kembali. Dan petugas SPBU bisa diberikan kekuatan dan kesabaran dalam menjalankan pekerjaannya. 




sumber : wajibbaca.com

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==