Nenek berusia 90 tahun masih semangat berjualan pisang di pasar. Kisah nenek tersebut dibagikan oleh akun Tiktok @dmsayu_. Dalam video tersebut, terlihat sang nenek mencari nafkah dengan berjualan pisang di sebuah pasar di Kebumen, Jawa Tengah.
Meski sudah sangat tua, nenek itu tetap semangat mencari nafkah. Dikatakan dalam unggahan itu, sang nenek mencari nafkah untk bisa memenuhi kebutuhan hidupnya. Sang nenek yang sedang menunggu pembeli dipasar itu terlihat ttertidur di sebuah ra**ang bambu saat dihampiri.
Selain itu, nenek hanya sendirian menggelar lapaknya di pasar tersebuut. Tidak terlihat pedagang lain berada di pasar. Saat dihampiri, sang nenek berusaha bangun dari tidurnya. Tampak beberapa buuah pisang yang masih belum terjual.
Dengan mengenakan kebaya hijau dan rambut yang sudah mulai memutih nenek itu tetap giat bekerja. Dikatakan bahwa si nenek hanya mendapatkan penghasilan sebesar Rp 5 ribu hingga Rp 7 ribu setiap harinya.
“Beliau cerita mau beli kasur sama tempat tidur yang roboh,” ujar akun tersebut, dikutip Suara.com.